Apa itu OEKO-TEX® STeP ?
Tidak seperti banyak standar lainnya, sertifikasi menurut OEKO-TEX® STeP tidak menguji produk, tetapi kondisi produk tersebut diproduksi.
OEKO-TEX® STeP membantu semua perusahaan yang terlibat dalam proses produksi untuk bertindak dengan cara yang ramah lingkungan, dapat diterima secara sosial, dan berkelanjutan.
Dengan OEKO-TEX® STeP, Anda dapat menunjukkan kepada konsumen bahwa Anda mematuhi standar sosial dan lingkungan tertinggi di seluruh rantai pasokan.
Berkat sertifikasi OEKO-TEX® STeP, konsumen Anda tahu bahwa setiap orang yang bekerja di rantai produksi dan pasokan mendapat manfaat dari kondisi kerja yang adil dan aman dan bahwa standar lingkungan tertinggi terpenuhi.
Apa saja manfaat dari OEKO-TEX® STeP ?
- Perlindungan kesehatan yang baik
- Keselamatan kerja tingkat tinggi
- Jam kerja yang terkendali
- Gaji dan jaminan sosial yang memadai
- Kepatuhan terhadap persyaratan higienis dan medis
- Proses produksi yang ramah lingkungan
- Penggunaan sumber daya yang bertanggung jawab
- Pemantauan jejak karbon
- Pemeriksaan air limbah, pembuangan udara dan kuantitas limbah
Siapa yang cocok menggunakan OEKO-TEX® STeP ?
Dengan OEKO-TEX® STeP, Anda dapat melakukan sertifikasi pada semua perusahaan yang terlibat dalam proses manufaktur produk tekstil dan kulit:
- Pabrik pemintalan
- Pabrik tenun
- Pabrik rajut
- Pabrik rajut lusi dan pakan
- Instalasi pengerjaan akhir (persiapan, pewarnaan, pencapan, penyempurnaan, pelapisan, dll.)
- Manufaktur aksesoris
- Manufaktur busa dan matras
- Pengerjaan basah (kulit)
- Penyamakan, termasuk pewarnaan dan peminyakan (fatliquoring)
- Perusahaan penyempurnaan kulit
- Manufaktur tekstil dan kulit (penjahitan)
- Pusat logistik tekstil dan kulit
Mendaftar untuk OEKO-TEX® STeP
Tunjukkan kepada pelanggan bahwa Anda bertanggung jawab secara sosial di seluruh rantai pasokan dan mematuhi standar lingkungan tertinggi.
1Mengisi formulir permintaan secara online.
2Mengirimkan formulir.
3Kami akan menghubungi Anda untuk melakukan konsultasi secara pribadi.